Manado, Infosulut.id – Pemerintah Provinsi Sulut melalui Dinas Pendidikan Daerah ( Dikda ) Sulut pada Jumat (04/09) mengangkat Pelaksana Tugas (Plt) Kepala SMK Negeri 3 Manado, Dra Asyura Hulinggi mengantikan Kepala Sekolah yang lama Dra Frolly Togas karena sudah memasuki masa pensiun.
Kepala Dinas Pendidikan Daerah Sulut, dr Grace Punuh melalui Kepala Bidang Pembinaan SMK, Debby Mamangkey menyampaikan, Pemerintah Sulut menyampaikan selamat kepada Kepsek yang baru dan terimah kasih bagi Kepsek yang lama yang sudah masuk pada masa pensiun.
” Terimah kasih sudah mengabdi di SMKN 3 Manado hingga pensiun dan sudah banyak prestasi yang diraih baik tingkat Provinsi maupun Nasional,” Kata Mamangkey.
Lanjut Mamangkey, Kepada Kepsek yang baru selamat bertugas dan apa yang sudah diraih oleh Kepsek yang lama terutama prestasi agar dapat dipertahankan dan ditingkatkan kembali.
“Tingkatkanlah prestasi dengan kerja tulus, jujur dan ikhlas,” Harap Kabid Mangkey.
Kata Mamangkey, Ini adalah kepercayaan dari pimpinan dan peganglah teguh dan laksanakan dengan penuh tanggung jawab.
” Semoga Kepsek bisa menunjukkan kemampuannya dalam memimpin sekolah dan bisa membangun sekolah dan melahirkan siswa – siswi berprestasi walaupun dimasa pandemi Covid-19 ini,” kata Kabid.
Pada Serah terima jabatan Kepala SMKN 3 Manado dihadiri juga Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Dikda Sulut Merlinda Mamesa.
Sementara Dra Frolly Togas mantan Kepala SMKN 3 Manado menyampaikan dirinya berterima kasih pada Tuhan yang sampai saat ini memberikan kekuatan dan kesehatan dan juga Pemerintah Provinsi Sulut dan Dinas Pendidikan Daerah Sulut yang sudah mempercayakan saya memimpin Sekolah ini sejak 2017 lalu.
“Terima kasih juga kepada para wakil Kepsek dan guru – guru yang telah membantu dan memberikan motivasi selama menjabat Kepsek,” Kata Togas.
Kepala SMK Negeri 3 Manado yang baru, Dra Asyura Hulinggi menyampaikan, terimah kasih atas kepercayaan Pemprov Sulut melalui Dikda Sulut yang sudah percayakan saya menjadi Kepsek.
“Saya berharap para guru dan staf agar bisa saling membantu untuk memajukan SMKN 3 Manado agar lebih baik dan hebat kedepan,” Kata Asyura.(kifli).