Komisi 4 DPRD Sulut, Jems Tuuk Serap Aspirasi Sejumlah Kepsek di SMAN 2 Kotamobagu

oleh -325 views

Kotamobagu, Infosulut.id – Anggota DPRD Sulut yang juga Sekretaris Komisi IV bidang pendidikan, Julius Jems Tuuk mengadakan pertemuan dengan sejumlah Kepala SMA yang berada di Kota Kotamobagu tepatnya di SMA Negeri 2 Kotamobagu pada Senin (28/03/2022).

Dijelaskan Wakil rakyat daerah pemilihan Bolaang Mongondow Raya Jems Tuuk, sebentar lagi ada Kompetisi Sains Nasional (KSN) maka sebagai anggota DPRD Sulut komisi 4 bidang pendidikan mengecek kesiapan mereka apa sudah siap atau belum.

“Memang kendala kami di Provinsi tidak ada anggaran sehingga harus memggunakan anggaran yang dimiliki oleh Sekolah dan saya mengecek itu dan ternyata mereka sudah siap,”ungkapnya.

Lanjut Tuuk, secara Nasional pendidikan Sulut nomor tiga terbawah dan ini perlu diangkat kembali prestasi Sulut yang saat ini masih jatuh.

” Pendidikan Sulut harus bangkit maka kebangkitan itu harus dimulai dari satuan pendidikan yakni Sekolah,” kata politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Jems Tuuk.(Kifli).