Terus Kembangkan Ekstrakurikuler, SMAN 3 Manado Akan Lounching Sanggar Sastra “Smantig Simenang”

oleh -269 views

Manado, Infosulut.id – SMA Negeri 3 Manado yang berada di Kota Manado bagian utara ini terus membangkitkan prestasi para siswanya yakni dengan akan membuka Sanggar Sastra “Smantig Simenang” artinya Smantig bersinar.

Kepala SMA Negeri 3 Manado, Dr Grace Lowing M.Pd saat ditemui belum lama ini mengatakan, sekolahnya saat ini terus melahirkan siswa berprestasi dan untuk mendukung prestasi dibidang seni, maka akan dibuka Sanggar Sastra “Smantig Simenang”.

” Ya sanggar ini akan melatih para siswa bisa paham akan Musikalisasi, Theater, Penulisan Sastra, Baca Sastra dan Pembuatan Film,”kata Kepsek Lowing.

Lanjut Lowing, adapun tujuan sanggar ini yaitu penguatan karakter siswa lewat sastra.

” Kami akan lounching pada Bulan Juli 2022 ini dan akan kami mulai pilih para siswa sesuai minat bakat mereka,”jelasnya.

Lanjutnya, ini juga akan memberikan ruang pada siswa untuk memanfaatkan waktu dalam kegiatan yang positif yaitu mengasa kemampuan bakat mereka dibidang sastra.(Kifli).