Minut, Infosulut.id – Pergerakan harga pasca naiknya harga BBM terjadi kenaikkan khususnya sembilan bahan pokok.
Untuk harga bawang rica tomot (barito) dan Sembilan bahan pokok (Sembako) menurut Sintje Pinontoan salah satu pedagang di pasar tatelu saat ditemui wartawan infosulut.id mengatakan, harga bahan pokok sebelum bulan Sebtember 2022 yakni
Telur Rp 60.000/baki, Minyak Kelapa Rp 335.000/galon atau Rp 25.000/kg dan
gula pasir Rp 715.000/sak atau Rp 20.000/kg.
“Kalau untuk bawang rica tomot (barito) Rica Rp 100.000/kg atau Rp 10.000/ons, Bawang merah Rp 90.000/kg atau Rp 9000/ons, Bawang putih Rp 50.000/kg, Tomat Rp 350.000/kas, atau Rp 25.000/kg,”ungkap Sintje Pinontoan yang murah senyum ini.
Kalau untuk harga bahan pokok pada Bulan September 2022 ini kata Sintje Pinontoan, Rica Rp 75.000/kg, atau Rp 7500/ons
, Bawang merah Rp 50.000/kg, atau Rp 5000/ons, Bawang putih Rp 40.000/kg, Tomat Rp 120.000/kas, atau Rp 12.000/kg.
” Untuk Sembako minyak kelapa Rp 260.000/galon, atau Rp 18000/kg, Telur Rp 70.000/ baki, gula pasir Rp 685.000/sak, atau Rp 18.000/kg,”kata dia.
Beliau pun berharap agar tidak terjadi lonjakan harga yang siqnifikan karena akan memberatkan masyarakat.
“Semoga harga tidak naik tinggi karena akan berdampak pada masyarakat khususnya bawah dan kami para pedagang pun akan kurang pembeli dan pendapatan kami akan menurun,”harapnya.
Reporter : Meylita Wagiu
Editor : Julkifli Madina