Launching Sanggar Sastra “Smantig Simenang”, SMAN 3 Manado Siap Lahirkan Siswa Berprestasi

oleh -221 views

Manado, Infosulut.id – SMA Negeri 3 Manado yang berada di Kota Manado bagian utara ini terus membangkitkan prestasi para siswanya yakni dengan melaunching Sanggar Sastra “Smantig Simenang” artinya Smantig bersinar.

Kepala SMA Negeri 3 Manado, Dr Grace Lowing M.Pd Jumat (06/10/2022) mengatakan, sekolahnya saat ini terus melahirkan siswa berprestasi dan untuk mendukung prestasi dibidang seni, maka telah dibuka Sanggar Sastra “Smantig Simenang”.

” Ya sanggar ini akan menampung para Siswa berbakat dengan melatih mereka agar bisa paham akan Musikalisasi, Theater, Penulisan Sastra, Baca Sastra dan Pembuatan Film,”kata Kepsek Lowing.

Lanjut Lowing, sekolah telah memfasilitasinya agar outputnya melahirkan siswa berprestasi dibidang seni dan tujuan sanggar ini yaitu penguatan karakter siswa lewat sastra.

” Mereka dipilih sesuai minat bakatnya yang dimiliki dan saat ini sudah banyak yang terpilih,”jelasnya.

Lanjutnya, ini juga akan memberikan ruang pada siswa untuk memanfaatkan waktu dalam kegiatan yang positif yaitu mengasa kemampuan bakat mereka dibidang sastra.

“Saat FLS2N 2022 yang belum lama ini digelar, ada beberapa siswa kami lolos hingga tingkat nasional yakni juara 1 lomba Monolog tingkat Privinsi Sulut yang lanjut hingga finalisasi tingkat Nasional dan juga juara 3 musikalisasi puisi tingkat Provinsi Sulut,”kata Lowing.

Lanjut Lowing, dengan kehadiran sanggar Sastra Smantig Simenang milik SMAN 3 Manado maka sekolah ini sudah bisa melahirkan siswa berprestasi hingga tingkat nasional.(Kifli).