Jawab Tantangan Dunia Pariwisata di Sulut, SMKN 7 Manado Akan Buka Jurusan Diving

oleh -97 views

Manado, Infosulut.id – Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulut mendukung penuh rencana dibukanya jurusan keahlian Diving di SMKN 7 Manado.

Melalui Kepala Bidang Pembinaan SMK, Vecky Pangkerego MSi kata dia Dikda mendukung penuh inovasi Kepala SMKN 7 Manado, Sulastri Darise SPd untuk membuka Jurusan Diving.

“Ini inovasi yang luar biasa, karena mampu membuat terobosan seperti itu apalagi membuka jurusan diving dan sekolah ini juga induknya berada di Kepulauan Bunaken walaupun sebagiannya di daerah sindulang Kecamatan Tuminting Manado,”ungkap Kabid Vecky.

Dirinya pun menyatakan kesiapan untuk memberikan dukungan soal perijinan dan lain sebagainya.

“Saya memberikan support penuh baginya, karena Kepala Sekolah seperti ini wajib diberikan dukungan,” tukasnya.

Kepala Sekolah SMK N 7 Manado Sulastri Darise, S.Pd saat dikonfirmasi menyatakan akan berjuang keras untuk mengembangkan sekolah ini termasuk menuju SMK Pusat Keunggulan. “Saya akan kerja keras agar sekolah ini menjadi SMK Pusat Keunggulan. Itu Nasar saya dan harapan saya,” tuturnya. 

Lanjut Kepsek Sulastri Darise, S.Pd mengatakan, menyelam atau diving adalah olahraga bawah laut yang mulai banyak diminati, mulai dari anak-anak sampai dewasa dan terutama anak-anak di kepulauan bunaken yang saat ini ingin belajar diving.

“Para orang tua di Pulau bunaken juga ingin anak mereka mempunyai keahlian diving apalagi Sulut sekarang ini menjadi tujuan wisata dunia,”ungkapnya.

Dijelaskannya, Sekolahnya siap mendukung dunia pariwisata di sulut dengan akan menyiapkan para siswa yang mempunyai keahlian khususnya diving kalau sudah dibuka.

“Oleh karena itu kami rencana kedepan akan membuka kelas baru yaitu kelas Diving atau menyelam,”kata Kepsek yang penuh dengan inovasi ini.

“Kami siap melahirkan siswa yang berprestasi dan membawah mereka memiliki keahlian kompetensi agar bisa langsung kerja,”lanjut kepsek yang murah senyum ini.

Sulastri menambahkan, direncanakan untuk tenaga pengajar akan diambil instruktur daving dari pulau Bunaken.

“Selain itu juga direncanakan kami akan bekerjasama dengan politeknik negeri Manado,” ucap kepsek.

ini ada 508 siswa yang tersebar di 4 jurusan keahlian yakni Tekni Komputer dan Jaringan (TKJ), Pariwisata, Perhotelan dan Akuntansi.

“Saya juga bertekad akan menjadikan Sekolah ini menjadi SMK pusat keunggulan dengan akan membuat yang terbaik agar sekolah ini maju,” kunci kepsek yang sangat berpengalaman.