Adriana Dondokambey Sosialisasi Empat Pilar Pada Ratusan Siswa SMK N 6 Manado

oleh -80 views

Manado, Infosulut.id – Ratusan Siswa – Siswi di SMK N 6 Manado Mengikuti sosialisasi empat pilar dari anggota MPR RI Adriana Dondokambey yang juga anggota DPR RI Komisi X Bidang Pendidikan yang didampingi Staf Khusus Gubernur Bidang Pendidikan, Anne Dondokambey, Kabid GTK Dikda Sulut, Debby Mamangkey dan Kepsek SMAN 6 Manado, Altje Salele, Sabtu (29/4/2023).

Dalam Kesempatan ini Beliau Menyampaikan pentingnya memahami Ke – Empat Pilar tersebut.

“Perlu adik-adik Ketahui Bersama Bahwasannya Empat Pilar ini sangat penting bagi pengetahuan kalian semua,” kata Adriana.

Beliau menambahkan, Kita perlu belajar bersama apa yang menjadi dasar Negara Indonesia.

“Kalian adalah generasi muda yang akan memajukan Indonesia , karena itu pentingnya kalian memahami apa yang menjadi dasar Negara Kita,” Ujar dia .

Sahut adriana, saya mengetahui bahwah sebelumnya di kurikulum tidak di ajarkan mengenai ke – empat pilar .

“Tentunya Perumusan Pancasila dan UUD tidaklah Gampang ,karena ada proses yang panjang yang dibuat oleh bapak proklamator kita,” Jelas Adriana.

Katanya Lagi, Indonesia sendiri memiliki 800 lebih bahasa dan budaya .

“Berbagai macam Suku serta budaya ini tentunya disatukan dalam Pancasila dan UUD,”Tegas Adriana

Jelas dia , Salah satu Tugas dan tanggung Jawab Anggota MPR RI untuk memasyarakatkan Ke – empat pilar .

“Dalam menyampaikan ke – empat pilar ini ada dasar Hukumnya , Anggota MPR wajib memberikan pengarahan terkait Ke – empat pilar,” tutup beliau .

Penulis : Candle
Editor : Julkifli