Ini Produk Unggulan SMK PPN Kalasey Saat Dilihat Wagub Kandouw Pada Pameran Gelar Karya

oleh -62 views

Manado, infosulut.id – SMK PPN Kalasey menampilkan produk unggulannya saat Gelar karya tingkat SMA/SMK memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023 tingkat Provinsi Sulut pada 2 – 3 Mey 2023 di Aula Mapalus Kantor Gubernur.

Wakil Gubernur Sulut, Drs Steven Kandouw didampingi Sekretaris Provinsi Sulut, Steve Kepel yang juga Plt Kadis Dikda Sulut bersama pejabat eselon 2 lainnya memantau langsung stand pameran SMK PPN Kalasey.

Saat memantau, Wagub Steven Kandouw kagum akan hasil karya SMK PPN Kalasey dengan menampilkan produk unggukannya.

“SMK ini sangat bagus produk yang ditampilkannya apalagi dengan mengelola hasil pertanian cara modern dan hasil pertaniannya ini bisa dikelola hingga bisa dijual,”kata Wagub.

Wagub pun menambahkan, para Siswa SMK memang harus memiliki keahlian agar lulus nanti mereka bisa langsung kerja dan berwira usaha.

“Memang pada pameran ini kami menampilkan hasil karya siswa yang unggul,”Kata Kepala SMK PPN Kalasey Hernie Onibala SPi MSi.

Lanjut dia, para Siswa diajarkan agar bisa mempunyai keahlian sesuai jurusannya.

Hal serupa disampaikan Siswa kelas XII ATPH 1 bernama Jeferson Ering. Kata dia, Sekolahnya kali ini menampilkan Produk Instan Jahe Merah dan Temulawak serta Agri Coffee bread.

“Kami juga ada telur ayam kampung unggulan serta sayuran segar konvensional dan Sayuran segar hidroponik,”ungkap dia.

Lanjutnya, hasil karya produk tanaman pangan dan Horti juga ditampilkan serta coco fiber dan Pot bunga dari serabut kelapa.(Kifli).