Kabid SMK Vecky Pangkerego Kunjungi SMKN 3 Bitung

oleh -66 views

Bitung, Infosulut.id – Kepala Dinas Pendidikan Daerah Sulut yang diwakili Kepala Bidang Pembinaan SMK, Vecky Pangkerego, M.Pd mengunjungi SMKN 3 Bitung pada Jumat (21/07/3023).

Kunjungan kali ini dalam rangka memberikan pencerahan tentang Asesmen Nasional terkait raport pendidikan satuan pendidikan.

Kabid juga mengadakan survai lingkungan Sekolah, team work serta penguatan Kinerja ASN di SMKN 3 Bitung.

Kepala Bidang Pembinaan SMK, Vecky Pangkerego, M.Pd mengatakan, dalam rangka raport pendidikan satuan pendidikan, bukan hanya tugas operator sekolah tetap sinergitas peserta didik, guru-guru, kepala Sekolah, masyarakat dan Pemerintah yang berkopeten didalamnya.

“Kinerja dan disiplin ASN sangatlah diharapkan agar Sekolah ini bisa berjalan dengan baik dan mampu melahirkan siswa-siswi yang berprestasi,”kata Pangkerego.

Sementara itu Kepala SMKN 3 Bitung, Yessie Pinontoan, STh, M.Si mengatakan, sangat bersyukur Kabid bisa datang berkunjung ke Sekolah dan memberikan motivasi serta pembinaan kepada para guru dan Kepsek.

“Dengan bentuk kepedulian pemerintah dalam meningkatkan kompetensi pendidikan dan SMKN 3 Bitung sebagai SMK Pusat Keunggulan yamg benar – benar berkualitas Karena itu perlu peningkatan pendukung didalamnya yakni sarpras dan tenaga guru yang produktif,”kata Kepsek.