Buka Rakor DAK SMK, Kadis Dikda Femmy Suluh : Selesaikan Proyek Dengan Baik Hingga 100 Persen

oleh -109 views

Manado, Infosulut.id – Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar Rapat Koordinasi dan evaluasi Pelaksanaan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Reguler SMK Tahap I Provinsi Sulut Tahun Anggaran 2023 yang berlangsung Senin (31/07/2023) sampai Rabu (02/08/2023) di Hotel Grand Puri Manado.

Kegiatan tersebut dibuka langsung Kepala Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulut, DR Femmy Suluh yang didampingi Sekretaris Dinas Dikda, Jefry Runtuwene dan Kepala Bidang Pembinaan SMK, Vecky Pangkerego.

Hadir juga para Kepala Cabang Dinas Dikda, Kontraktor, Konsultan perencanaan, konsultan pengawas dan PPK dan para Kepala SMK penerima DAK 2023.

Kadis Femmy Suluh mengatakan, ini pertama dirinya jadi Kadis Dikda untuk membuka kegiatan DAK khususnya SMK, penyelenggaraan kegiatan ini sangatlah bagus.

“Ya pada Tahun 2023 ini lebih bagus, akan tetapi ada tanda awas karena progresnya masih kecil,”ungkap Suluh.

Kata Femmy Suluh, DAK sangatlah membantu daerah ditengah keterbatasan dana daerah saat ini dan ini sangatlah membantu sarana dan prasarana dalam membangun Sekolah.

“Ada 3 tujuan utama DAK Fisik bidang pendidikan yakni untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam ketersediaan mutu layanan, membantu penuntasan sarana dan prasarana yang belum tuntas dan belum ada serta untuk membantu proses belajar mengajar yang berkualitas,”jelas Suluh.

Lanjut Kadis, anggaran yang di terima ini janganlah sampai tidak terselesaikan dengan baik dengan keterlambatan SPJ dana tidak bisa ditransfer ke Daerah dan sangatlah rugi kalau ini terjadi baik finansial dan lainnya dan Saya minta kejadian ini tidak terjadi pada tahun 2023 ini,”ujar Kadis Suluh.

Ditambahkan Kadis, semoga Tahun 2023 ini semua DAK bisa dipercepat dengan ada perbaikan percepatan proses baik di Sekolah, penyedia dan lainnya.

“Semoga hasil evaluasi tahun lalu akan menjadi proses yang berharga bagi kita semua dan Jangan sampai proyek DAK tidak selesai 100 persen Tahun 2023 ini,”tegas dia.

Lanjutnya, sebagai manusia yang mempunyai akal dan pikiran marilah bekerja secara profesional dan berintegritas dan marilah bersama – sama mengawal proses DAK ini.

“Marilah buktikan kalau kita bisa selesaikan proyek ini dengan baik dan jangan sampai sudah ada gedung baru tidak dapat digunakan dengan baik,”ungkap Suluh.(Kifli).