Tim Futsal Dikda Sulut Berhasil Lolos 8 Besar Peringati HUT Provinsi Ke-59

oleh -19 views

Manado, Infosulut.id – Tim Futsal dari Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulut berhasil mengalahkan tim Futsal dari Dinas Tenaga Kerja dengan Skor 3-1 saat bertanding pada Selasa (19/09/2023) sore di Halaman Kantor Gubernur.

Dengan kemenangan tersebut, Tim Futsal Dikda Sulut berhasil masuk pada babak 8 besar dan akan maju pada pertandingan selanjutnya pada Rabu (20/09/2023).

Kegiatan tersebut dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Provinsi Sulut yang diikuti para ASN dan umum sampai 16 September 2023.

Kepala Bidang Pembinaan SMK, Vecky Pangkerego M.Pd yang saat itu memimpin tim Futsal Dikda Sulut usai bertanding kepada infosulut.id mengatakan, rasa senang dan bangga apa yang diraih timnya.

“Ya sangat bersyukur berkat kekompakkan tim dan kerjasama yang baik kami bisa lolos ke babak 8 besar,”kata Pangkerego.

Dia pun yakin timnya akan bisa masuk Final dan menjuarai pertandingan Futsal tersebut seperti yang diraih sebelum pandemi covid-19 pada 2018 lalu mendapat juara 1.(Kifli).

Diketahui, Tim Futsal Dikda Sulut yakni :

Manager : Athur Lendeng, S.STP Pelatih : Melky Rasyid
Official : Mario Mandagie dan Jackson Ali

Pemain :
Kiper : Christony dari SMAN 1 Tabut
Kiper/Anchor : Sulistiyo dari Subag Renkeu
Kiper : Charly dari SMAN 2 Bitung
Anchor : Vecky Pangkerego
Anchor : Marsel dari SMKS Kristen 2 Tomohon
Anchor : Marchel dari SMAN 3 Tondano
Anchor : Rofik dari SMKN 5 Manado
Anchor : Ricky W dari SMA N 1 Guru Lombok
Pivot : Ricky D dari SMAN 1 Aermadidi
Pivot : Junaidi dari SMK N 1 Silian Raya
Flank : Miguel dari SMKN 1 Tombulu
Flank : Gerry dari SMAN 1 Siau Timur
Flank : Micky dari Subag Umum