Dandim Manado Kolonel Inf Himawan Teddy Laksono S.I.Kom
Menjadi Narasumber Pada Forum Bakudapa Tomas se- Kota Manado
Selasa (5/12/2023).(Foto:ist).
Manado, Infosulut.id – Komandan Kodim (Dandim) 1309/Manado Kolonel Inf Himawan Teddy Laksono S.I.Kom, menghadiri undangan kegiatan Forum Bakudapa Tokoh masyarakat se – Kota Manado, serta pelantikan Forum Pembaruan Kebangsaan (FKP) Kecamatan, Deklarasi relawan kebangsaan, Rakor FPK se – kota Manado bertempat di Aula Serbaguna Kantor Walikota Manado, Jln. Balai Kota, Kel. Tikala Ares Kec. Tikala, Kota Manado, Selasa (5/12/2023).
Kegiatan dihadiri oleh Andrei Angouw (Walikota Manado), dr. Richard Sualang (Wakil walikota manado), Kombes Pol. Julianto P. Sirait, S.H,.S.I.K (Kapolresta Manado), Brian Waleleng (Ketua FPK Kota Manado), Pdt Yuddy Tunari, S.Th (Ketua BKSAUA kota manado), Pdt Yani Lampoliu, S.Th (Ketua FKUB Kota Manado), Perwakilan dari 11 kecamatan se – kota manado sekitar 300 orang.
Kegiatan yang dibuka oleh Walikota Manado sekaligus membuka Forum Bakudapa Tokoh Masyarakat se – Kota manado mengatakan sangat antusias dan mengucapkan terimakasih kepada FPK yang dapat melaksanakan kegiatan ini.
“Marilah kita saling mengenal tanpa melihat perbedaan. NKRI yang utama, kita harus kuat, kita harus bersatu. Jangan memprokasi, jangan terprovokasi, Saya berharap kepada masyarakat stop bawah sajam. Semua harus bertanggung jawab atas keamanan diri sendiri dan satu sama lain. Jaga kota, dan negara bersama sama,” kata Walikota.
Dandim 1309/Manado Kolonel Inf Himawan Teddy Laksono S.I.Kom,.M.Tr saat menjadi Narasumber menjelaskan menjelang pengamanan Natal dan Tahun baru, sudah dilaksanakan Patroli bersama dengan Kepolisian, sehingga nantinya masyarakat dalam merayakan natal dan Tahun baru, dapat melaksanakan dengan rasa aman dan tentram.
Lanjut Dandim menambahkan untuk bisa lebih memperhatikan dan membimbing anak-anak untuk menjadi penerus bangsa dan Negara yang lebih baik kedepan.
“Kalau ingin anak kita berhasil, kita sebagai orang tua harus menggunakan bahasa yang baik kepada anak kita. Khususnya anak – anak dibawah 15 tahun,” pungkas Dandim.(Kifli).