Jakarta, Infosulut.id – Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Nasional untuk jenjang SMA/MA/SMK telah selesai dilaksanakan dan resmi ditutup pada sore tadi Sabtu (21/09/2014) di Hotel Sunlake Sunter Jakarta.
Pada pengumuman tersebut, Lomba Cipta Puisi utusan Sulawesi Utara atas nama Festival Hanayori Ginamedia Koraag dari SMAN 1 Manado meraih peringkat 3 dan mendapatkan medali, piagam dan uang tunai sebesar Rp 20 juta.
Medali satu-satunya dari utusan Sulut ini, mengharumkan nama Daerah Sulawesi Utara di ajang nasional.
Festival Hanayori Ginamedia Koraag yang sudah duduk di kelas 12 ini mengungkapkan, merasa bangga dan senang dan tak lupa pula bersyukur kepada Tuhan YME karena bisa meraih juara 3.
“Aku sangat bersyukur kepada pelatih saya di Sekolah Deisy Wewengkang dan juga Ibu saya Ingrid Pangkey yang melatih saya di rumah serta pada Kepala Sekolah dan guru-guru dan teman-teman yang selalu mendukung saya,”ungkap Siswi yang lahir di Manado pada tanggal 31 Maret 2008 ini.
Anak dari Jendri Koraag dan Ingrid Pangkey ini menambahkan, dirinya sejak Bulan Februari 2024 sudah latihan dan apa yang diraihnya ini juga hasil kerja keras selama ini dengan terus berjuang.
Sementara itu melalui Kepala SMA Negeri 1 Manado, Jemmy James Jeremias mengungkapkan, prestasi yang diraih siswinya telah memgharumkan nama baik Sekolah dan Daerah Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
“Sudah banyak prestasi dari Siswa-Siswi baik tingkat Provinsi, nasional maupun internasional yang dilahirkan di Sekolah ini,”ungkap Jeremias.
Dirinya pun selalu mendukung penuh semua bakat dan talenta siswa di Sekolah.
Diketahui, 6 peserta FLS2N tingkat nasional yang masuk finalis asal Sulut yang lolos 10 besar pada hari Senin (23/09/2024), tepatnya puncak HUT Provinsi Sulut ke-60, mereka akan diberikan hadiah dan piagam penghargaan dari Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw usai upacara.(Kifli).