Manado, Infosulut.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) melaksanakan Sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Damai 2024 yang digelar di Lapangan Basket Kawasan Megamas Manado, Rabu (25/9/2024).
Pada kesempatan itu, walaupun diguyur hujan lebat namun tidak menyurutkan pendukung paslon juga masyarakat untuk datang menyaksikan deklarasi tersebut dengan berteduh.
Kegiatan tersebut diawali dengan doa dari keenam tokoh agama umat Muslim, Katolik,Protestan, Budha, Hindu dan Kongfucu.
Kegiatan ini juga dihadiri ketiga pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur yakni pasangan nomor urut 1 Yulius Selvanus Komaling -Victor Mailangkay (YSK-VM), pasangan nomor urut 2 Elly Engelbert Lasut dan Hanny Joost Pajouw (E2L-HJP) serta pasangan nomor urut 3 Steven Kandouw dan Denny Tuejeh (SK-DT).
Pada acara tersebut, ketiga pasangan calon Pilkada Gubernur 2024 bersama KPU Sulut menyampaikan ikrar bersama mendukung penuh kampanye damai.
Ikrar Kampanye Damai tersebut ditandai dengan pelepasan burung merpati putih secara bersama-sama oleh ketiga pasangan calon.
“Kiranya komitmen ini bisa berlangsung hingga 23 November 2024 ketika memasuki masa tenang setelah kampanye dilaksanakan. Berbeda pilihan adalah hal yang biasa. Namun mari jadikan perbedaan ini sebagai suatu kekuatan dalam Pilkada 2024,” ujar Ketua KPU Sulut harap Kenly Poluan.
Kegiatan ini dikawal oleh personel Polda Sulut yang tergabung dalam pengamanan Operasi Mantap Praja 2024.(Kifli).