Para Siswa saat melakukan ujian praktek kebugaran jasmani.
Kotamobagu, Infosulut.id – Ujian praktek di SMA Negeri 3 Kotamobagu telah dilaksanakan sejak Senin (28/03) dan akan berakhir Jumat (01/04).
Kepala SMA Negeri 3 Kotamobagu, Djepri Adilang, S.Pd, MM saat ditemui di Sekolahnya Selasa (29/03) menyampaikan, ujian praktek diikuti 217 Siswa dari kelas 12.
” Semoga sampai hari terakhir ujian praktek ini bisa berjalan dengan baik dan lancar hingga sampai pada ujian sekolah pada 4 April nanti,”ungkap Kepsek Adilang.
Sementara itu melalui guru PJOK Iwayan hendrajaya M.Pd mengatakan, dalam ujian praktek ini para siswa diajarkan langsung apa yang mereka dapat sewaktu sekolah.
” Ujian praktek kali ini untuk matapelajaran olahraga yakni komponen kebugaran jasmani dibagi dua keluatan dan daya ledak,”jelasnya.
Dia berharap hasil praktek mereka kali ini bisa mendapatkan hasil yang baik.(Kifli).