Bitung, Infosulut.id – Pada hari kedua pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) di SMAS Kristen Tumou Tou Girian Selasa (28/03/2023) kemarin, dipantau langsung Kepala Dinas Pendidikan Daerah Sulut, dr Grace Punuh, M.Kes.
Kadis Dikda Punuh pun didampingi Kepala Bidang Pembinaan SMA Sri Ratna Pasiak.
Untuk hari ketiga ujian pada Rabu (29/03/2023), dipantau langsung Staf khusus Gubernur bidang pendidikan, Anne Dondokambey.
Kepala SMA Swasta Kristen Tumou Tou Girian, Maxi Awondatu, S.Pd. M.Pd saat ditemui di Sekolahnya Rabu (29/03/2023) menyampaikan, ujian di sekolahnya sampai hari ketiga berjalan dengan baik dengan tidak ada kendala yang dihadapi.
“Kami ada 109 Siswa kelas XII peserta UAS yang terbagi di peminatan/program IPA 56 Siswa, IPS 33 Siswa dan Bahasa 20 Siswa,”kata dia.
Kepsek pun berharap agar sampai hari terakhir nanti ujian bisa sukses dengan tidak ada kendala apapun. (Kifli)