Manado, Infosulut.id – Dalam memperingati 1 tahun kepemimpinan Altje Salele SPd MPd sebagai Kepala SMKN 6 Manado, pada Jumat (4/8/2023), digelar rangkaian kegiatan. Mulai dari gelar karya produk unggulan hingga peluncuran Badan Layanan Usaha Daerah (BLUD).
SMKN 6 Manado, meski pun bukan termasuk SMK Pusat Keunggulan (PK), menurut Kepsek Altje Salele, namun sekolahnya mampu tampil di berbagai pameran atau expo dengan unjuk karya produk unggulan. Produk unggulan sekolah itu adalah minuman kesehatan dari bahan-bahan kearifan lokal dan kami mampu luncurkan BLUD.
Kata Altje, memang tujuan utama penerapan BLUD adalah meningkatkan mutu pendidikannya dan bukan untuk meraih profit yang besar, melainkan fasilitas bisa digunakan dan bahan praktik juga digunakan.
“Ya dengan melalui BLUD SMK, diharapkan impelementasi teaching factory dan PBL benar-benar menjadi wadah simulasi industri bagi peserta didik untuk dapat mengasah kompetensinya serta melahirkan berbagai produk-produk unggulan yang layak untuk dipasarkan di masyarakat,”katanya.
“SMKN 6 Manado sudah ikut menggelar karya produk unggulan di Bahu Mall, Manado Town Square, hingga beberapa kali digelar di sekolah,” papar Altje Salele.
Di momen 1 tahun kepemimpinannya, hal yang penting dan membanggakan adalah diluncurkannya BLUD milik SMKN 6 Manado. Itu dilakukan setelah melalui perjuangan panjang untuk memenuhi persyaratan.
“Pada 25-27 Juli lalu, saya diundang oleh Kemendikbudristek ke Surabaya untuk mempresentasekan peluncuran BLUD SMKN 6 Manado. Ini akan menjadi badan untuk memasarkan produk-produk unggulan sekolah kami,” papar Altje Salele.
Anne Dondokambey yang juga Ketua Komite SMKN 6 Manado juga mensuport penuh terobosan yang dilakukan Kepala Sekolah.
“Ini hal yang sangat baik. Meski bukan SMK PK, namun SMKN 6 Manado bisa meluncurkan BLUD satu – satunya Sekolah SMK di Sulut dan dia membuat berbagai terobosan seperti memiliki produk unggulan,” ungkap Anne Dondokambey yang juga Ketua Komite SMKN 6 Manado.(Kifli).