Manado, Infosulut.id – Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat Provinsi Sulawesi Utara resmi ditutup pada Rabu (06/09/2023) siang di Hotel Grand Puri Manado.
Kegiatan LKS ditutup langsung Kepala Dinas Pendidikan Daerah Sulut, Dr Femmy Suluh yang diwakili Sekretaris Dinas, Jefri Edwin Runtuwene SE MSi dan Didampingi Kepala Bidang Pembinaan SMK, Vecky Pangkerego.
17 mata lomba ada satu bidang lomba di menangkan oleh SMK Kristen Imanuel Laikit.
Ciber Security mereka Juara 1 dan ada 2 orang dalam satu tim atas nama Clevis Koloway, Stevan Rumokoy.
Kepala SMK Kristen Imanuel Laikit, Victor S.Ruru, S.Pd menyampaikan, sangat bangga Siswanya bisa juara 1 pada lomba Ciber Security.
“Kami keluarga besar SMK Kristen Imanuel Laikit merasa senang dan bangga bisa melahirkan siswa berprestasi di LKS,”ungkap Victor S.Ruru.
Kata mantan Kepsek dari SMA Negeri 2 Ratahan ini, walaupun siswanya hanya sedikit tidak sampai 100 siswa, akan tetapi bisa berusaha mengikutkan Siswanya ikut berlomba dan bisa meraih prestasi.
Sangat disayangkan juga, ada Sekolah yang besar dengan Siswa yang banyak tidak mengikutkan Siswanya untuk ikut lomba LKS ini.(Kifli).